Monday, September 10, 2012

Cara menjumlah di Microsoft Word

Cara menjumlah di Microsoft Word

Cara menjumlah di Microsoft Word

Kali ini saya akan berbagi mengenai tips sederhana dari Microsoft Word yaitu cara menjumlah di Microsoft Word, mungkin sobat semua sudah mengetahuinya tapi tidak ada salahnya saya akan bahas kembali tips yang ringkas dan sederhana ini..

Misalkan kita punya conto data pembelian barang seperti tabel dibawah ini :

No Nama Barang Harga Barang
1 Buku 10000
2 Pensil 8000
3 Penggaris 7500
  Jumlah .......

Kadang kita suka merasa ribet kalo pekerjaan kita meski membuka aplikasi lain seperti aplikasi calculator, kecuali kalo kita menggunakan aplikasi Microsoft Excel mungkin kita akan mudah untuk menjumlahkannya, tapi dalam kasus ini sebenarnya Microsoft Word itu sendiri menyediakan fasilitas untuk menjumlah meskipun tidak secanggih Excel.

Meskipun ada kekurangannya akan tetapi cara ini akan sedikit memudahkan kita dalam melakukan penjumlahan dalam apklikasi Ms.Word dan kita tidak usah ribet lagi untuk membuka aplikasi lain.

Caranya tidak sulit, berikut langkah-langkahnya :
  1. Tekan tombol Ctrl + F9 pada keyboard maka akan muncul tanda kurung karawal seperti ini { }
  2. Ketik sama dengan (=) ditengah-tengah tanda karawal --> {=}
  3. Setelah sama dengan (=) ketik angka-angka yang akan kita jumlah
  4. {=10000+8000+7500}
  5. Jika sudah tekan F9 pada keyboard, maka akan terlihat hasil dari penjumlahan tadi.
Cukup Mudahkan.. :D

No Nama Barang Harga Barang
1 Buku 10000
2 Pensil 8000
3 Penggaris 7500
  Jumlah 25500

Mudah-mudahan tips sangat sederhana ini bisa bermanfaat.

Terimakasih


Wenks@CreatiVoltz