Monday, October 22, 2012

Tips Menghilangkan dan Mencegah Jerawat

Tips Menghilangkan dan Mencegah Jerawat

Tips Menghilangkan dan Mencegah Jerawat
(Ilustrasi Pict)

Tips Menghilangkan dan Mencegah Jerawat - Sobat mungkin melihat para artis atau bintang film dan penyanyi kulit wajah mereka rata-rata bebas jerawat dan halus, tapi ada juga yang jerawatnya banyak :D cuma rata-rata mereka memiliki kulit yang senantiasa terawat terutama kulit wajah selain artis mungkin teman-teman sobat juga ada yang memiliki kulit wajah halus dan masih banyak lagi!

Apakah sobat termasuk seperti mereka atau mungkin ingin seperti mereka mempunyai wajah yang bersih tanpa jerawat, nah kali ini saya hanya mau memberikan Tips Menghilangkan dan Mencegah Jerawat, mungkin sebagian orang sudah mencoba dengan membuang-buang uang membeli produk mahal akan tetapi tidak manjur sungguh sayang kan.

Berikut adalah cara untuk menghilangkan jerawat dalam beberapa minggu, dan melakukannya secara alami dan tidak perlu memerlukan biaya yang besar, dengan hal-hal yang ada di sekitar rumah kita.
  1. Kurangi makan karbohidrat olahan (roti, pasta, dll). Juga, mengurangi makan gula (gula, gula alami sedikit mungkin tidak apa-apa) dan juga hindari makanan glisemik tinggi seperti kentang juga kacang.
  2. Makan makanan fermentasi (asinan kubis, kefir, keju kambing, atau yogurt alami) dan / atau makan makanan yang baik dan mengandung probiotik dan enzim.
  3. Hentikan menggunakan pembersih Anda, krim wajah, makeups, dll Jika Anda akan menggunakan produk alami.
  4. Perbanyak makan sayuran! Sayuran dapat membersihkan darah kita dari racun yang menyebabkan jerawat.
  5. Selalu usahakan minum air putih yang cukup.
  6. Olah raga. Trampolin adalah cara yang bagus untuk memindahkan sistem limfatik kita. Berjalan atau melompat Penalian juga baik.
  7. Minum selalu multivitamin.
  8. Lakukan kegiatan dibawah tiga hari sekali :
    • Siapkan handuk tangan, sabun khusus wajah dan air yang cukup panas.
    • Basahi handuk tangan, hati-hati jangan sampai kena tangan, kemudian peras agar tidak terlalu basah jika sudah kemudian tarus di wajah kita hal ini untuk membuka pori-pori kita, ulangi kira-kira sampai dua kali dan pastikan mata kita tertutup atau pejamkan mata kita saat menempelkan handuk di wajah kita.
    • Langkah selanjutnya cuci kain tadi dengan air panas sisa tadi, masukan sabun ke handuk kemudian usapkan ke seluruh wajah kita dengan lembut, lakukan dengan menggosok juga ke tempat yang mana ada jerawat, gosok hingga berbusa dan diamkan selama kira-kira 30 detik biarkan sisa busa menempel diwajah kita.
    • Cuci kembali handuk yang telah kita pakai sampai bersih dan lap semua busa sabun yang menempel diwajah kita sampai bersih dan tidak tersisa. Jika sudah cuci dengan bersih handuk yang kita pakai tadi.
    • Basahi handuk kita dengan air yang dingin kemudian letakan di wajah kita, fungsinya untuk menutup kembali pori-pori yang telah terbuka tadi.
    • Terahir keringkan wajah kita dengan handuk yang kering tentunya, ingat jangan di gosok tapi di tepuk-tepuk ke wajah kita pelan-pelan sampai wajah kita kering.
Selain berguna untuk wajah tips di atas juga bagus untuk kesehatan tubuh kita, mesti di ingat jika kita mempunyai jerawat jangan pernah kita mainkan seperti di pijit atau di garuk karena bisa menimbulkan infeksi pada kulit. Jika sobat sudah mempunyai keluhan jerawat yang susah hilang usahakan selalu berkonsultasi dengan dokter spesialis jangan sembarangan membeli obat yang belum tentu hasiatnya benar-benar manjur malah tambah parah.

Mudah-mudahan Tips Menghilangkan dan Mencegah Jerawat bisa bermanfaat dan berguna.

Terimakasih